Geopipe adalah pipa plastik yang dipakai sebagai fondasi, batuan, tanah atau pun material bawah di permukaan tanah atau air pada struktur suatu system pada proyek. Geopipe (HPDE Perforated Corrugated Pipe) memiliki fungsi untuk menampung air yang berada di dalam tanah & mengalirkannya menuju saluran yang lebih rendah.
Terdapat 2 macam Geopipe yakni, single wall (light duty) & doble wall (heavy duty). Masing-masing jenis terbagi dalam Perforated (berlubang/berpori) dan Non Perforated (tak Berlubang). Geopipe dapat digunakan pada drainase untuk konstruksi komersial dan perumahan, drainase bawah permukaan pada konstruksi jalan, drainase untuk tambang, lahan konstruksi, lahan agrikultur, pondasi bangunan, lapangan olahraga dan tempat rekreasi serta aplikasi untuk dinding penahan.